00:00Hola Mina, video kali ini adalah lanjutan alur cerita anime Black Clover season terbaru yaitu episode 186.
00:30Setelah menghempaskan Lucifero menggunakan tendangannya, tanpa lama-lama Asta langsung meluncur menuju Lucifero.
00:39Lucifero mencoba menghentikan Asta dengan gravitasinya, tapi dengan kelincahannya Asta masih bisa menghindarinya.
00:45Walaupun pada akhirnya ada satu momen di mana serangan Lucifero berhasil membuat Asta tersungkur.
00:50Lucifero pun langsung memanfaatkan kesempatan itu untuk menuju Asta dan melepaskan pukulan tepat di dada Asta.
00:56Hanya saja pukulannya itu lagi dan lagi tidak berefek apapun.
01:00Di saat pertarungan berlangsung, kita mendapatkan kilas balik saat Lucifero sedang bersama Libe bersantai sambil berbincang mengenai Asta anaknya.
01:08Lucifero berkata,
01:09Aku punya seorang putra, dia seharusnya sekarang sebaya denganmu.
01:13Aku sangat bersyukur bisa melihatnya lahir dengan sehat, tapi jika aku tetap bersamanya, aku pasti akan menghisap energi kehidupannya.
01:20Jadi aku meninggalkannya.
01:21Aku tidak layak menjadi seorang ibu.
01:23Aku tidak akan pernah bisa di sisinya.
01:25Aku tidak akan pernah bisa memeluknya dengan tanganku.
01:28Aku tidak akan pernah bisa melihatnya lagi.
01:30Tapi besok dan besoknya lagi, selalu dan selamanya, aku akan terus menyayanginya.
01:36Kembali ke pertarungan, saat Asta menahan tinju Lucifero, ekspresi Asta saat itu mengingatkan Lucifero kepada Lichita.
01:42Lucifero berkata,
01:43Dasar brengsek, kau perempuan terkutuk yang menghalangiku dulu, lalu sambil melepaskan tinjunya lagi.
01:48Lucifero berkata kepada Asta,
01:50Kau adalah, hanya saja sebelum ucapannya selesai, Asta langsung menebas tangan dan tanduk Lucifero.
01:56Lucifero mencoba melepaskan tinjunya lagi dengan tangan lainnya.
01:59Tapi Asta kembali menebas tangannya itu hingga Lucifero kehilangan semua tangannya.
02:04Saat itu Asta berkata,
02:06Satu-satunya yang terkutuk di sini adalah dirimu.
02:09Setelah itu, Asta menebas tubuh Lucifero menjadi dua bagian.
02:12Tidak sampai di situ, Asta kembali menebas Lucifero hingga menjadi empat bagian.
02:16Dan hal itu berbarengan dengan habisnya durasi penggunaan Devil Union Asta.
02:21Asta dan Liebe pun terpisah di hadapan Lucifero yang sudah terpotong-potong.
02:24Lucifero tumbang di tanah, lalu Asta dan Liebe menghampirinya sambil berkata,
02:29Saat kau merangkak di tanah, kami akan hidup dan bahagia.
02:32Tapi saat itu Lucifero ternyata masih memiliki kesadarannya.
02:36Dia berpikir di dalam hatinya dengan berkata,
02:38Mustahil, ini tidak mungkin.
02:39Aku adalah iblis terkuat Lucifero, puncak semua iblis.
02:43Dengan sihir yang terkuat, tidak ada yang bahkan bisa melukaiku.
02:46Tapi bocah ini, tanpa sihir sedikit pun.
02:49Setelah itu Lucifero berteriak,
02:50Tidak mungkin aku akan kalah.
02:52Dia pun saat itu mengeluarkan gravitasinya lagi.
02:55Asta dan Liebe langsung tersungkur di tanah,
02:57karena sudah tidak memiliki kekuatan lagi.
02:59Asta berkata,
03:00Setelah semua serangan tadi, dia masih belum kalah.
03:02Sementara Liebe berkata,
03:04Aku tidak bisa menyelimuti tubuh kami dengan cukup banyak antisihir
03:07untuk melawan gravitasi ini lagi.
03:09Setelah itu, kita melihat Lucifero yang tersisa bagian tubuh atasnya
03:12melayang di atas Asta dan Liebe yang tersungkur di tanah.
03:15Lucifero berkata,
03:17Beraninya kau meremehkanku walau hanya sebentar saja.
03:20Setengah kekuatanku masih berada di dunia bawah.
03:22Aku masih belum memiliki kekuatan penuhku.
03:25Jika tidak, kalian para bocah brengsek tidak akan sejauh ini.
03:28Tidak mungkin.
03:28Kalian tidak bisa apa-apa sekarang.
03:30Jatuhlah.
03:31Hancurlah.
03:32Ini akhirnya.
03:33Kalian kalah dasar sampah.
03:34Tapi setelah itu,
03:35tiba-tiba muncul bola hitam di hadapan Lucifero.
03:38Itu adalah Black Moon milik Yami dan Nahato.
03:40Mereka muncul di samping Asta dan menahan tekanan gravitasi Lucifero.
03:44Lucifero semakin kesal kepada Yami dan Nahato.
03:47Dia menyebut mereka berdua brengsek.
03:49Sementara Yami dan Nahato berkata,
03:51Di sini sekarang kami akan melampaui batas kami.
03:54Lucifero kembali berteriak.
03:55Teruslah melawan.
03:56Percuma saja.
03:57Kalian masih tidak bisa menyerangku.
03:59Bocah itu bahkan sudah tidak bisa berdiri lagi.
04:02Tapi tiba-tiba Lucifero terkejut.
04:04Karena Asta kembali berdiri dan sudah memegang Demon Slayer-nya.
04:07Asta bisa berdiri berkat bantuan sihir bayangan Nahato.
Jadilah yang pertama berkomentar