KOMPAS.TV - Sidang Majelis Umum PBB pada Jumat kemarin diwarnai aksi walk out massal ketika Perdana Menteri Israel, Benjamin Netanyahu, menyampaikan pidatonya.
Puluhan delegasi negara berbondong-bondong meninggalkan ruangan tepat setelah Netanyahu naik ke podium. Iringan tepuk tangan juga ditujukan kepada delegasi yang melakukan walk out massal tersebut.
Pemimpin sidang bahkan sampai meminta delegasi untuk tetap berada di ruangan. Para diplomat yang keluar berasal dari negara-negara anggota Organisasi Kerja Sama Islam, Liga Arab, dan Gerakan Non-Blok.
Sahabat KompasTV, apa pendapat kalian soal peristiwa ini? Komentar di bawah ya!
Baca Juga Rangkuman Momen Prabowo di kTT PBB: Audio Mati saat Bahas Palestina hingga Dapat Pujian Trump di https://www.kompas.tv/nasional/619584/rangkuman-momen-prabowo-di-ktt-pbb-audio-mati-saat-bahas-palestina-hingga-dapat-pujian-trump
#netanyahu #pbb #palestina
Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/internasional/619925/netanyahu-pidato-di-pbb-terdiam-saat-delegasi-walk-out-massal-tetap-tak-akui-palestina
00:00Sidang Majelis Umum PBB pada Jumat kemarin diwarnai aksi walkout massal ketika Perdana Menteri Israel, Benyami Netanyahu, menyampaikan pidatonya.
00:11Tuluhan delegasi negara berbondong-bondong meninggalkan ruangan tempat setelah Netanyahu naik ke podium.
00:19Ringan tepuk tangan juga ditunjukkan kepada delegasi yang walkout massal tersebut.
00:23Pemimpin sidang bahkan sampai meminta delegasi untuk tetap berada di ruangan.
00:27Para diplomat yang keluar berasal dari negara-negara anggota organisasi kerjasama Islam, Liga Arab, dan gerakan non-lock.
00:41Sementara itu Perdana Menteri Israel, Benyami Netanyahu, sempat terdiam melihat aksi walkout itu.
00:47Netanyahu berdiri di hadapan kursi yang nyaris kosong.
00:51Hanya perwakilan dari beberapa negara seperti Amerika Serikat dan Inggris yang tercatat tetap berada di ruangan.
00:56Aksi walkout massal itu terjadi di tengah-tengah pembahasan intensif PBB mengenai langkah mengakhiri perang di Gaza yang hampir memasuki tahun kedua.
01:06Sistem penggeras suara militer Israel menyiarkan pidato Perdana Menteri Benyami Netanyahu dalam forum Sidang Umum Perserikatan Bangsa-Bangsa ke wilayah jalur Gaza.
01:23Dalam pidatonya Netanyahu mengecam para pemimpin barat dan sejumlah negara lain yang telah mengakui negara Palestina.
01:30Dia menyebut pengakuan yang diberikan beberapa negara Eropa untuk Palestina sama saja memberi imbalan kepada kelompok Hamas.
01:37This week, the leaders of France, Britain, Australia, Canada, and other countries unconditionally recognized a Palestinian state.
01:50They did so after the horrors committed by Hamas on October 7.
Jadilah yang pertama berkomentar